Wawako Padang Hadiri Munas Perdana ASWAKADA di Yogyakarta

Minggu, 6 Juli 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wawako Padang Hadiri Munas Perdana ASWAKADA di Yogyakarta

Wawako Padang Hadiri Munas Perdana ASWAKADA di Yogyakarta

3

Padang, Sumbarpro – Wakil Wali Kota Padang, Maigus Nasir, menghadiri Musyawarah Nasional (Munas) I Asosiasi Wakil Kepala Daerah (ASWAKADA) Indonesia yang digelar di Hotel New Saphir, Yogyakarta, baru-baru ini.

Munas ini menjadi tonggak sejarah transformasi Forum Wakil Kepala Daerah (Forwakada) menjadi organisasi resmi bernama ASWAKADA, dengan mengusung tema “Memperkuat Peran Wakil Kepala Daerah sebagai Pilar Kepemimpinan Daerah Menuju Indonesia Emas”.

Maigus Nasir menyambut positif terbentuknya ASWAKADA. Menurutnya, asosiasi ini menjadi wadah strategis untuk memperkuat kapasitas kelembagaan dan menegaskan peran wakil kepala daerah dalam sistem pemerintahan.

“ASWAKADA menjadi ruang penting untuk memperkokoh posisi wakil kepala daerah, bukan sekadar pendamping, tetapi sebagai mitra strategis yang memastikan pemerintahan berjalan efektif dan berkelanjutan,” ujarnya.

Baca Juga:  Pentas Seni Pelajar Ramaikan Akhir Pekan di Pantai Padang

Maigus juga menilai forum nasional seperti ini penting untuk berbagi pengalaman, menyerap praktik-praktik terbaik, dan menyatukan langkah dalam memperjuangkan penguatan sistem pemerintahan daerah. “Ini bukan sekadar forum diskusi, tapi ajang menyusun strategi kolektif dalam membangun daerah secara profesional dan inklusif,” tambahnya.

Sementara itu, Staf Ahli Menteri Dalam Negeri Bidang Aparatur dan Pelayanan Publik, Anwar Harun Damanik, dalam sambutannya menegaskan bahwa wakil kepala daerah memiliki peran penting sebagai mitra kunci kepala daerah dalam mengakselerasi pembangunan. “Wakil kepala daerah harus peka terhadap dinamika lokal, menjadi fasilitator solusi, serta memperkuat sinergi lintas sektor,” tegasnya.

Baca Juga:  Wako Fadly: Reformasi Birokrasi Harus Menyentuh Budaya Kerja dan Wajah Pelayanan Publik

Munas I ASWAKADA diikuti oleh wakil kepala daerah dari berbagai kabupaten dan kota di seluruh Indonesia. Sejumlah agenda penting dibahas, termasuk penyusunan struktur organisasi, pemilihan pengurus pusat, perumusan kebijakan strategis, serta penyusunan rekomendasi nasional.

Para peserta juga mengikuti sesi diskusi panel, lokakarya kepemimpinan, serta berbagi praktik terbaik yang difasilitasi oleh Kementerian Dalam Negeri, akademisi, dan tokoh-tokoh nasional. (mas)

Follow WhatsApp Channel sumbarpro.net untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Wakil Ketua DPRD Padang Soroti Kampung Tanpa Listrik di Kelok Kuranji
Akses ke Kantor Baru Dinas Pendidikan Limapuluh Kota Ditutup Warga, Protes Soal Tanah Ulayat
Tarif Parkir di Bandara Minangkabau Naik Mulai 15 Oktober 2025, Ini Daftar Lengkapnya
Malam Hingga Subuh Waktu Tak Ramah Anak, Orangtua Wajib Antar Jemput Anak Ikut Smart Surau
Fauzi Bahar Batagak Gala, Dikukuhkan sebagai Panghulu Suku Koto di Koto Tangah
Cuaca Sumbar Hari Ini, Sabtu 11 Oktober 2025: Hujan Ringan Guyur Sebagian Besar Wilayah Siang Hingga Malam
Andre Rosiade Kawal Perbaikan Jalan Payakumbuh–Sitangkai Senilai Rp75 Miliar
Jalan Nasional Pekanbaru–Padang di Rimbo Panjang Berlaku Sistem Buka Tutup, Ini Jadwal Lengkapnya

Berita Terkait

Senin, 13 Oktober 2025 - 08:14 WIB

Wakil Ketua DPRD Padang Soroti Kampung Tanpa Listrik di Kelok Kuranji

Senin, 13 Oktober 2025 - 07:55 WIB

Akses ke Kantor Baru Dinas Pendidikan Limapuluh Kota Ditutup Warga, Protes Soal Tanah Ulayat

Minggu, 12 Oktober 2025 - 01:24 WIB

Tarif Parkir di Bandara Minangkabau Naik Mulai 15 Oktober 2025, Ini Daftar Lengkapnya

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 22:37 WIB

Malam Hingga Subuh Waktu Tak Ramah Anak, Orangtua Wajib Antar Jemput Anak Ikut Smart Surau

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 16:07 WIB

Fauzi Bahar Batagak Gala, Dikukuhkan sebagai Panghulu Suku Koto di Koto Tangah

Berita Terbaru