Padang Targetkan Ekonomi Tumbuh 7 Persen dan IPM 85,92

Selasa, 6 Mei 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Padang Targetkan Ekonomi Tumbuh 7 Persen dan IPM 85,92

Padang Targetkan Ekonomi Tumbuh 7 Persen dan IPM 85,92

10

Padang, Sumbarpro — Wali Kota Padang, Fadly Amran mengatakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Padang Tahun 2025–2029,  momen strategis untuk menyelaraskan visi, misi, dan arah kebijakan pembangunan Kota Padang selama lima tahun ke depan.

Hal itu disampaikan Fadly Amran saat membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Padang Tahun 2025–2029, Selasa (6/5), di Gedung Pertemuan Bagindo Aziz Chan, Balai Kota Aia Pacah.

Fadly memaparkan capaian membanggakan Pemko Padang pada tahun 2024, yakni meraih nilai tertinggi Indeks Reformasi Birokrasi (RB) se-Sumatera dan masuk lima besar nasional dengan skor 85,92 atau kategori “A-”. Sebelumnya, Padang hanya memperoleh skor 73,6 dengan kategori “BB”.

Baca Juga:  ‘Pagi Ceria’ Warnai HAN di MAN 3 Padang

“Keberhasilan ini harus menjadi fondasi kuat dalam menyusun perencanaan lima tahun ke depan,” tegasnya.

Beberapa target strategis dalam RPJMD 2025–2029 antara lain: Pertumbuhan ekonomi ditargetkan mencapai 7,09 persen (dari baseline 4,65 persen pada 2024). Peningkatan pengeluaran per kapita menjadi Rp16,6 juta. Penurunan angka kemiskinan menjadi 3,37 persen (dari baseline 4,06 persen).

Peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) menjadi 85,92 pada akhir periode RPJMD.

Fadly menyebut bahwa target-target tersebut cukup ambisius dan menuntut kerja keras dari semua pihak. “Beberapa target yang dicanangkan dalam RPJMD ini cukup tinggi. Lebih mudah untuk dikatakan daripada diwujudkan. Artinya, tantangan berat harus kita emban. Mari kita laksanakan dengan sebaik-baiknya,” ujarnya.

Baca Juga:  Kawasan Kumuh Pasie Nan Tigo Mulai Ditata, Dapat Bantuan Rp9,9 Miliar dari Kementerian PKP

Ia berharap, Musrenbang RPJMD ini dapat menghasilkan dokumen perencanaan yang realistis, terukur, dan aspiratif, demi mewujudkan pembangunan Kota Padang yang inklusif, berkelanjutan, dan berdampak nyata bagi masyarakat. (nda/*)

 

 

Follow WhatsApp Channel sumbarpro.net untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Wakil Ketua DPRD Padang Soroti Kampung Tanpa Listrik di Kelok Kuranji
Akses ke Kantor Baru Dinas Pendidikan Limapuluh Kota Ditutup Warga, Protes Soal Tanah Ulayat
Tarif Parkir di Bandara Minangkabau Naik Mulai 15 Oktober 2025, Ini Daftar Lengkapnya
Malam Hingga Subuh Waktu Tak Ramah Anak, Orangtua Wajib Antar Jemput Anak Ikut Smart Surau
Fauzi Bahar Batagak Gala, Dikukuhkan sebagai Panghulu Suku Koto di Koto Tangah
Cuaca Sumbar Hari Ini, Sabtu 11 Oktober 2025: Hujan Ringan Guyur Sebagian Besar Wilayah Siang Hingga Malam
Andre Rosiade Kawal Perbaikan Jalan Payakumbuh–Sitangkai Senilai Rp75 Miliar
Jalan Nasional Pekanbaru–Padang di Rimbo Panjang Berlaku Sistem Buka Tutup, Ini Jadwal Lengkapnya

Berita Terkait

Senin, 13 Oktober 2025 - 08:14 WIB

Wakil Ketua DPRD Padang Soroti Kampung Tanpa Listrik di Kelok Kuranji

Senin, 13 Oktober 2025 - 07:55 WIB

Akses ke Kantor Baru Dinas Pendidikan Limapuluh Kota Ditutup Warga, Protes Soal Tanah Ulayat

Minggu, 12 Oktober 2025 - 01:24 WIB

Tarif Parkir di Bandara Minangkabau Naik Mulai 15 Oktober 2025, Ini Daftar Lengkapnya

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 22:37 WIB

Malam Hingga Subuh Waktu Tak Ramah Anak, Orangtua Wajib Antar Jemput Anak Ikut Smart Surau

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 16:07 WIB

Fauzi Bahar Batagak Gala, Dikukuhkan sebagai Panghulu Suku Koto di Koto Tangah

Berita Terbaru