Scroll untuk baca berita
Pasca-Kebakaran, Siswa SDN 54 Payakumbuh Belajar Daring

Pasca-Kebakaran, Siswa SDN 54 Payakumbuh Belajar Daring

Kabar Sumbar

PAYAKUMBUH, KP – Pasca kebakaran yang melanda SD Negeri 54 Payakumbuh di Kelurahan Tinggi Piliang, Kecamatan Payakumbuh Barat, Kota Payakumbuh, Rabu malam lalu (22/1), kegiatan belajar mengajar di sekolah tersebut untuk sementara waktu dilakukan secara daring. Materi pelajaran disiapkan oleh guru dengan memanfaatkan bahan yang ada dan sumber dari internet.

Kepala SDN 54 Payakumbuh, Aisyah menyampaikan, meski kebakaran telah mengganggu proses pembelajaran, siswa tetap melaksanakan kegiatan belajar dari rumah.

“Kami tetap melaksanakan pembelajaran, tapi secara daring. Biasanya setiap Hari Jumat diisi dengan ekstrakurikuler dan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5), tetapi pasca-kebakaran ini kami fokus pada pelajaran pokok,” jelas Aisyah.

Selain itu, kegiatan ekstrakurikuler seperti kesenian, pramuka, dan olahraga juga ditiadakan untuk sementara waktu. Proses pembelajaran diperkirakan akan kembali normal pada Kamis pekan depan (30/1), mengingat adanya libur panjang Imlek, Isra Mi’raj, dan cuti bersama hinggga Rabu (29/1).

“Pada Kamis nanti, kami akan memberikan informasi mengenai ruangan yang akan digunakan untuk belajar. Siswa diminta membawa buku-buku yang masih ada, karena sebagian besar buku pelajaran terbakar,” kata Aisyah.

Seperti diberitakan sebelumnya, kebakaran yang melanda SDN 54 Payakumbuh terjadiRabu malam (22/1) sekitar pukul 19.00 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun kerugian materil diperkirakan mencapai miliaran rupiah.

Kebakaran itu menghanguskan tujuh bangunan, yang terdiri dari tiga ruangan belajar, satu ruang guru, satu ruang kepala sekolah, satu ruang tata usaha, dan satu rumah penjaga sekolah. Saat ini penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan pihak berwajib. (dst)

The post Pasca-Kebakaran, Siswa SDN 54 Payakumbuh Belajar Daring appeared first on Koran Padang – Berita Terkini Sumbar dan Nasional.

Solok Selatan Jadi Lokasi KKN dan USR Universitas Baiturrahmah

Solok Selatan Jadi Lokasi KKN dan USR Universitas Baiturrahmah

Kabar Sumbar

PADANG ARO, KP – Pemerintah Kabupaten Solok Selatan dan Universitas Baiturrahmah sepakat untuk melakukan kerja sama beberapa bidang, termasuk bidang pengabdian masyarakat. Kerja sama ini akan menjadikan Solok Selatan sebagai lokasi KKN dan University Social Responsibility (USR) dari universitas tersebut.

Kedua pihak sepakat untuk menyegel kerja sama ini dalam bentuk Nota Kesepahaman (Memorandum of Understanding) yang ditandatangani oleh Wakil Bupati Solok Selatan H. Yulian Efi dengan Rektor Universitas Baiturrahmah Prof. Dr. Ir. Musliar Kasim. Penandatanganan ini dilakukan di Aula Kantor Bupati Solok Selatan, Kamis (23/1).

Wabup Solok Selatan mengatakan, kerja sama ini dicapai setelah melewati proses yang panjang guna mengembangkan dunia pendidikan dan menjadikan Kabupaten Solok Selatan sebagai salah satu kabupaten yang bekerja sama dengan Universitas Baiturrahmah.

“Mudah-mudahan ini menjadi momentum dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Solok Selatan ke depannya. Karena Universitas Baiturrahmah merupakan salah satu Universitas terbaik di Provinsi Sumatera Barat,” kata Yulian siang ini.

Selain itu dengan adanya MoU dan pelaksanaan KKN-USR ini dapat meningkatkan ilmu kesehatan dan pelayanan kesehatan kepada masyarakat di Kabupaten Solok Selatan.

Senada, Rektor Musliar Kasim mengatakan kegiatan KKN-USR ini ditujukan agar perguruan tinggi yang ada di Sumatera Barat, khususnya Universitas Baiturahmah bisa berkontribusi terhadap pembangunan daerah dan masyarakat.

“Tujuan dilaksanakannya KKN dan USR ini adalah untuk memberikan manfaat kepada masyarakat. Selain itu juga untuk merubah pola pikir dan mencerdaskan masyarakat di berbagai bidang,” terangnya.

Adapun kerja sama kedua pihak ini meliputi bidang pendidikan, bidang penelitian dan pengembangan, bidang pengabdian masyarakat, bidang peningkatan kualitas sumber daya manusia, dan bidang lainnya yang disepakati oleh kedua belah pihak. Untuk pelaksanaannya akan dituangkan dalam bentuk Perjanjian Kerja Sama (PKS) dan akan berlaku selama lima tahun ke depan. (kom)

The post Solok Selatan Jadi Lokasi KKN dan USR Universitas Baiturrahmah appeared first on Koran Padang – Berita Terkini Sumbar dan Nasional.

Tidak Ada Postingan Lagi.

Tidak ada lagi halaman untuk dimuat.