Semen Padang FC Depak Pelatih Eduardo Almeida Setelah 4 Kali Kalah Beruntun

Minggu, 5 Oktober 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Eduardo Almeida. Andre Rosiade mengumumkan pemecatan pelatih Semen Padang FC Eduardo Almeida melalui media sosial. (Ist.)

Eduardo Almeida. Andre Rosiade mengumumkan pemecatan pelatih Semen Padang FC Eduardo Almeida melalui media sosial. (Ist.)

Sumbarpro – Manajemen Semen Padang FC dikabarkan akhirnya memutuskan untuk mengakhiri kerja sama dengan pelatih asal Portugal, Eduardo Almeida, setelah tim kembali menelan kekalahan di ajang Indonesian Super League 2025/2026.

Keputusan pemecatan diumumkan langsung oleh Penasihat Klub, Andre Rosiade, melalui unggahan di media sosial pribadinya.

Dalam pernyataannya, Andre menulis singkat, “Almeida Out.”

Unggahan tersebut langsung disambut dukungan luas dari suporter Kabau Sirah yang sudah lama menuntut perubahan di kursi pelatih akibat performa buruk tim.

Dalam laga tunda pekan keempat melawan Persita Tangerang di Stadion Indomilk Arena, Sabtu (4/10/2025), Semen Padang kalah 0-2.

Baca Juga:  Bernardo Tavares Diincar Jadi Pelatih Baru Semen Padang FC

Hasil itu memperpanjang tren negatif mereka menjadi empat kekalahan beruntun.

Dari tujuh pertandingan yang dijalani, Semen Padang baru meraih satu kemenangan, satu hasil imbang, dan lima kekalahan, dengan total empat poin.

Hasil itu menempatkan mereka di dasar klasemen sementara Super League 2025/2026.

Sebelum kekalahan dari Persita, Kabau Sirah juga tumbang saat menghadapi Persebaya Surabaya, Bali United, dan PSBS Biak.

Rentetan hasil buruk itu membuat posisi Almeida semakin sulit dipertahankan.

Dalam beberapa pekan terakhir, tagar #AlmeidaOut ramai digaungkan suporter yang kecewa dengan performa tim. Desakan publik akhirnya direspons manajemen dengan pemecatan sang pelatih.

Baca Juga:  Semen Padang Selamat dari Degradasi Usai Kalahkan Arema 2-0

Langkah cepat ini diambil untuk menyelamatkan musim Semen Padang yang terpuruk.

Klub kini fokus mencari pelatih baru agar bisa segera mempersiapkan tim menghadapi laga pekan berikutnya.

Dengan komposisi pemain muda dan senior, manajemen berharap pergantian pelatih dapat mengembalikan semangat tim serta membantu Kabau Sirah keluar dari zona merah sebelum paruh musim berakhir. (edt)

Follow WhatsApp Channel sumbarpro.net untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Live Malam Ini! Laga Hidup-Mati Garuda vs Irak, Menang atau Mimpi ke Piala Dunia Kandas!
Live Malam Ini! Skuad Garuda Siap Bungkam Arab Saudi, Tiga Poin di Jeddah Buka Gerbang Piala Dunia 2026!
Polres Padang Pariaman Gelar Nobar Arab Saudi vs Indonesia, Sediakan 20 Jersey Timnas untuk Penonton
Hasil Liga Italia Tadi Malam: Napoli dan Roma Berbagi Puncak, Derby Italia Tanpa Gol
Hasil Liga Spanyol Tadi Malam: Sevilla Hantam Barcelona, Atlético Tertahan
Hasil Liga Inggris Tadi Malam: Manchester City Lanjutkan Tren Positif, Everton Menang Dramatis di Kandang Baru
Bernardo Tavares Diincar Jadi Pelatih Baru Semen Padang FC
Dihajar Persita 2-0, Kabau Sirah Makin Sulit Bernapas di Dasar Klasemen!
Intisari Berita: Semen Padang FC resmi memecat pelatih Eduardo Almeida setelah tim kalah 0-2 dari Persita Tangerang dan terpuruk di dasar klasemen Super League 2025/2026.

Berita Terkait

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 20:23 WIB

Live Malam Ini! Laga Hidup-Mati Garuda vs Irak, Menang atau Mimpi ke Piala Dunia Kandas!

Rabu, 8 Oktober 2025 - 07:45 WIB

Live Malam Ini! Skuad Garuda Siap Bungkam Arab Saudi, Tiga Poin di Jeddah Buka Gerbang Piala Dunia 2026!

Selasa, 7 Oktober 2025 - 15:58 WIB

Polres Padang Pariaman Gelar Nobar Arab Saudi vs Indonesia, Sediakan 20 Jersey Timnas untuk Penonton

Senin, 6 Oktober 2025 - 08:57 WIB

Hasil Liga Italia Tadi Malam: Napoli dan Roma Berbagi Puncak, Derby Italia Tanpa Gol

Senin, 6 Oktober 2025 - 08:44 WIB

Hasil Liga Spanyol Tadi Malam: Sevilla Hantam Barcelona, Atlético Tertahan

Berita Terbaru

Petugas AVSEC Bandara Internasional Minangkabau menggagalkan penyelundupan 7 kg ganja kering tujuan Jakarta. Paket dikirim dari Batusangkar lewat jasa ekspedisi J&T Express. (Ist.)

Hukum & Kriminal

Penyelundupan Ganja 7 Kg di BIM, Polisi Buru Jaringan Lintas Provinsi

Minggu, 12 Okt 2025 - 14:28 WIB