Beranda / Olahraga / PSSI Jalin Kerja Sama dengan The Pokemon Company

PSSI Jalin Kerja Sama dengan The Pokemon Company

by Redaksi
0 comments
PSSI Jalin Kerja Sama dengan The Pokemon Company

Jakarta, SumbarPro โ€“

Untuk meningkatkan dan mendorong pengembangan bisnis dan industri sepak bola Indonesia. PSSI resmi bekerja sama dengan mitra baru, kali ini bersama The Pokemon Company.

Kolaborasi kedua belah pihak ini direncanakan berlangsung satu tahun ke depan. Nantinya PSSI dan The Pokemon Company melakukan sejumlah kegiatan untuk meningkatkan antusiasme masyarakat terhadap sepak bola Indonesia.

Direktur Utama PT Garuda Sepak Bola Indonesia (GSI), Marsal Irwan Masita pun antusias menyambut kerja sama tersebut karena produk The Pokemon Company sudah mendunia dapat bersama-sama membangun sepak bola Indonesia.

โ€œTerima kasih kepada The Pokemon Company selaku partner baru PSSI atas kerja sama ini. Kerja sama ini sebagai upaya PSSI untuk memanfaatkan nilai Timnas Indonesia dan nilai global Pokรฉmon demi meningkatkan kesadaran dan dukungan terhadap program pengembangan sepak bola di Indonesia,โ€ kata Marsal Irwan Masita.

Baca Juga:  PSSI: Terima Kasih Coach Indra Sjafri

Dalam kerja sama ini, produk The Pokemon Company yakni Pikachu dan Cinderace akan berseragam sepak bola Indonesia untuk memeriahkan dunia sepak bola Indonesia.

โ€œDengan tujuan memberikan pengalaman istimewa bagi para penggemar sepak bola di Indonesia, kami berencana menghadirkan berbagai momen penuh kegembiraan melalui olah raga sepak bola,โ€ kata Corporate Officer The Pokemon Company, Susumu Fukunaga.

Selain itu, akan dilakukan peluncuran produk dengan desain orisinal oleh PSSI dan mengadakan acara khusus bertajuk โ€œPokemon Dayโ€ pada pertandingan persahabatan Tim U-23 Indonesia.

Baca Juga:  Misi Meraih Poin Timnas Putri Lawan Arab Saudi

Nantinya, Pokรฉmon akan menghadirkan kegembiraan kepada banyak orang melalui sepak bola dengan berbagai program khusus yang telah direncanakan seperti melaksanakan program โ€œGrassroots Activityโ€ pada turnamen U-14 dan U-16 putri, dengan tujuan untuk memberikan pengalaman istimewa bagi para pemain sepak bola muda.

Untuk lebih memperkenalkan daya tarik sepak bola kepada lebih banyak orang, kerja sama ini juga akan merilis video pembelajaran sepak bola yang menampilkan pemain timnas Indonesia bersama Pikachu dan Cinderace di channel YouTube resmi PSSI dan Pokรฉmon. (ak/*)

You may also like

Soledad is the Best Newspaper and Magazine WordPress Theme with tons of options and demos ready to import. This theme is perfect for blogs and excellent for online stores, news, magazine or review sites.

Editors' Picks

Latest Posts

u00a92022 Soledad, A Media Company โ€“ All Right Reserved. Designed and Developed by PenciDesign