Tanah Datar, Sumbarpro – Warga Dusun Ladang Koto, Jorong Sungai Tarab, Nagari Sungai Tarab, Kecamatan Sungai Tarab, Kabupaten Tanah Datar, digemparkan dengan penemuan mayat terbungkus karung putih di pinggir jalan, Rabu pagi (19/2/2025) .
Kasat Reskrim Polres Tanah Datar, AKP Surya Wahyudi, membenarkan kejadian tersebut. Ia mengungkapkan bahwa korban berinisial CNS (15 tahun), seorang pelajar Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN).
“Benar, telah ditemukan sesosok mayat perempuan berinisial CNS (15) terbungkus dalam karung putih di tepi jalan sekitar pukul 09.00 WIB. Dugaan sementara, korban merupakan korban pembunuhan,” ujar AKP Surya Wahyudi.
Kapolsek Sungai Tarab, Iptu Hendra, menambahkan bahwa hasil pemeriksaan awal tidak menemukan luka akibat benda tajam pada tubuh korban, tetapi terdapat bekas cakaran di punggung serta bekas cekikan di leher.
“Kami masih melakukan penyelidikan lebih lanjut untuk mengungkap pelaku dan motif di balik kejadian ini,” ujarnya.
Polisi telah membawa jenazah korban ke Rumah Sakit Bhayangkara, Padang, untuk menjalani autopsi. Hingga saat ini, penyelidikan masih berlangsung guna mengungkap lebih banyak fakta terkait kasus tersebut.
Penemuan ini membuat warga sekitar resah dan berharap pihak kepolisian segera mengungkap pelaku. Polisi juga mengimbau masyarakat yang memiliki informasi terkait kejadian ini untuk segera melapor guna mempercepat proses penyelidikan. (edt/*)